Caibernews.com,Pammanu, 12 April 2025 — Bupati Luwu, H. Patahudding, secara resmi melepas rombongan kafilah Kabupaten Luwu yang akan mengikuti Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) XXIII tingkat Provinsi Sulawesi Selatan. Pelepasan berlangsung di halaman rumah jabatan Bupati, Sabtu pagi.
Kafilah Kabupaten Luwu akan berlaga di Kabupaten Luwu Utara sebagai tuan rumah STQH tahun 2025. Sebanyak 100 orang peserta dikirim untuk mengikuti berbagai cabang lomba yang dipertandingkan.
Dalam sambutannya, Bupati H. Patahudding menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras mempersiapkan keberangkatan kafilah, termasuk para pelatih, official, dan pembina.
“Saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas dedikasi dan kerja keras semua pihak, sehingga Kabupaten Luwu dapat ambil bagian dalam STQH tahun ini,” ucap Bupati.
Bupati juga menekankan pentingnya menjaga nama baik daerah selama mengikuti ajang tersebut. Ia mengingatkan peserta untuk selalu menjaga sikap dan menunjukkan semangat berkompetisi yang tinggi.
“Saudara-saudara membawa nama Kabupaten Luwu. Jaga diri, jaga nama baik daerah, dan tunjukkan bahwa kita mampu bersaing secara positif. Saya yakin, dengan semangat dan usaha yang maksimal, kita dapat meraih prestasi terbaik dan mengharumkan nama daerah,” pesannya.
Bupati menambahkan, tahun 2025 menjadi momentum khusus karena bertepatan dengan transisi menuju tata kelola pemerintahan berbasis digital melalui program Smart City yang juga mencakup aspek pembinaan keagamaan.
Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits merupakan ajang dua tahunan yang mempertemukan peserta dari seluruh kabupaten/kota se-Sulawesi Selatan, dalam upaya mencetak generasi Qur’ani serta mempererat ukhuwah Islamiyah di wilayah provinsi.(*)